DSantri.ID, JAMBI - Penutupan Diniyyah Al-Azhar Jambi Diaz Expo 2022 pada Sabtu (26/2) berlangsung sukses. Penutupan dilakukan oleh Ketua STKIP AD Ustadz H Abdul Muhaimin, ME, dihadiri oleh Ketua Yayasan Diniyyah Al-Azhar Umi Hj Rosmaini MS, M.Pd.I, Direktur Pendidikan Diniyyah Al-Azhar Ustadz H Moch Hafizh El-Yusufi, MM, serta Wakil Pimpinan Yayasan Ustadz H Zulfadhli El-Yusufi, Lc, M.Pd.
Dalam penutupan ini tidak kalah spektakuler pada pembukaannya. Pasalnya penampilan tarian dari anak PAUD dan TK Islam Diniyyah Al-Azhar Jambi memukau penonton. Serta adanya penampilan Drum Band dari SD IT Diniyyah Al-Azhar Jambi.
Dalam kesempatan itu, Ketua STKIP AD Ustadz H Abdul Muhaimin mengatakan acara Diaz Expo 2022 ini merupakan agenda tahunan yang dinanti nanti oleh seluruh keluarga besar Diniyyah Al-Azhar juga seluruh masyarakat dan instansi pendidikan di Provinsi Jambi, tentunya memiliki tujuan dan visi yang jauh kedepan baik sebagai sarana silaturrahmi antar Insan pendidikan dengan berbagai macam agenda kegiatan juga sebagai “Open House” yang mendadakan telah dibukanya pendaftaran bagi para calon peserta didik baru baik dari tingkat TK, SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi STIT-AD dan STKIP-AD.
Kami berharap tujuan Expo dapat difahami oleh semua kalangan terutamanya insan pendidikan di Provinsi Jambi lebih utamanya lagi adalah bagi kalangan internal keluarga besar Diniyyah Al-Azhar baik di Muara bungi, Jambi dan Tebo, karena kegiatan ini juga merupakan sarana untuk ajang kretifitas dan memupuk jika kompetensi dan kolaborasi serta menanmkan nilai-nilai organisasi yg melatih memberikan kebermanfaatan bagi orang lain.
Expo 2022 kali ini meski masih dalam suasana covid-19 tentunya sangat mengedepankan protokol kesehatan dalam berbagai kegiatannya dan tentunya sangat meriah dikarenakan didukung oleh panitia yang penuh semangat, dan juga dukungan penuh Direktur Pendidikan dan Ibu Ketua Yayasan.
"Kegiatan Expo ini menampilkan miniatur dari hasil prestasi peserta didik Diniyyah Al-Azhar yang mereka peroleh sebagai bentuk apresiasi kemepada merekan yg sudah berprestasi," ungkapnya.
Diniyyah Al-Azhar memiliki lima program unggulan, diantaranya, program pembinaan karakter Islami, kedua Tahfizh Al-Qur'an, ketiga program pembinaan bahasa Arab dan Inggris, kemudian literasi sekolah dan pembinaan prestasi yg bukan cuma dipupuk di sekolah, namun diharapkan bisa dibina di rumah masing-masing.
"Maka kami berharap peserta didik mampu menjadi generasi unggul dimasa mendatang. Karena kita ketahui di abad 21 ini tantangan pendidikan sangat berat, dan diharapkan kepada para pendidik untuk tidak terlena dengan perkembangan zaman, dikarenakan diantara kita masih ada yang bernostalgia dengan pola pendidikan yang lama, tetapi tidak cemas dengan perubahan masa mendatang yang begitu cepatnya," mari kita sesuaikan program pendidikan dengan perkembangan zamannya tanpa menghilangkan program-program yg sudah baik sebelumnya katanya.
Maka kami berharap, para siswa dan siswi, mahasiswa, para ustadz dan ustzah dan dosen mampu memahami tujuan dari program pendidikan di Diniyyah Al-Azhar ini. Bahwasanya tantangan di abad 21 ini benar adanya. "Ada tiga komponen penting untuk bisa menghadapinya, yaitu dgn akhlakul karimah atau moralitas, peserta didik harus mampu memiliki keimanan dan ketakwaan, memiliki nilai-nilai kebaikan seperti kerja keras, tangguh, jujur, pantang menyerah, rendah hati dan lain sebagainya," paparnya.
Selanjutnya, memiliki nilai-nilai kompetensi. Dalam Expo ini kita melihat para siswa dan siswi memiliki nilai itu. Dimana kompetensi ini memiliki 4 K, yakni kreativitas, kolaborasi, kritikal thinking dan komunikatif
"Kemudian yang terakhir adanya literasi, baik literasi baca, menulis dan literasi digitalisasi dan alhamdulillah para siswa SMA kelas akhir kita dalam beberapa tahun terakhir sudah berhasil melaksanakan program satu santri satu buku begitupun para ustaz dan ustzahnya. Maka Diaz menyakini, kami disini menyiapkan generasi bangsa dan agama yang bukan hanya cerdas, pintar, dan berakhlakul karimah, namun juga menyiapkan generasi yang mampu menghadapi tantangan zaman kedepannya," katanya
Tak hanya itu, dalam kesempatan ini ustadz juga menyampaikan informasi bahwa untuk perguruan tinggi STKIP AD memiliki kampus baru di kawasan buluran Kota Jambi yang sangat representatif. kita doakan semoga menjadi pusat pendidikan Islam dan naik taraf menjadi Universitas Islam pada tahun 2025 nanti.
Dan diakhir sambutannya beliau menyampaikan selamat kepada seluruh pemenang lomba dan kami memberikan apresiasi kepada seluruh panitia dan ucapan terimkasih kepada semua pihak yang ikut mensukseskan agenda Diaz Expo pada tahun ini, inshaallah sampai jumpa di Diaz Expo 2023 tahun depan tentunya dengan berharap covid akan segera berakhir agar acaranya lebih meriah.
Acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang perlombaan di Diniyyah Al-Azhar. Sebagai juara umum tingkat SMA adalah SMA IT Diniyyah Al-Azhar Jambi, kemudian juara Umum tingkat SMP diraih oleh MTs Diniyyah Al-Azhar Bungo, sedangkan juara umum tingkat SD diraih oleh SD IT Diniyyah Al-Azhar Jambi dan juara umum tingkat TK diperoleh TK Islam Diniyyah Al-Azhar Jambi.
Berikut nama-nama pemenang lomba dibawah ini. (red)